Biaya Hidup Mahasiswa Di Kota Surabaya 2018 2019

Biaya Hidup Di Surabaya Untuk Mahasiswa
Mahasiswa Unusa - Kota surabaya merupakan kota metropolitan nomer 2 di indonesia, dalam artian, di kota tersebut banyak sekali gedung gedung menjulang tinggi serta industri industri yang dapat kita temukan, selain itu di surabaya juga terdapat berbagai macam kuliner, wisata, taman serta perguruan tinggi yang tak kalah hebat dibandingkan lainnya, nah dikesempatan kali ini kami mencoba untuk membahas berapa sih biaya untuk hidup disurabaya bagi mahasiswa ?.

hidup di kota surabaya

Berapa Biaya Hidup Di Surabaya Bagi Mahasiswa ?


Seperti yang telah kami sebutkan di atas, dikota surabaya banyak sekali perguruan tinggi atau universitas ternama yang dapat kita temukan, sebut saja, Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Universitas Airlangga (Unair), ITS, UIN Sunan Ampel, Untag, Wijaya Kusuma, Unusa, dan masih banyak lagi tentunya.

Karena alasan tersebut itulah  banyak sekali pelajar pelajar yang datang dari luar kota surabaya (bahkan luar pulau) guna mencari ilmu di kota pahlawan ini.

Bagi mereka yang belum pernah ke kota surabaya, ada rasa was was yang mengelilinginya, biasanya itu terkait dengan masalah finansial, lebih mudahnya adalah berapa biaya hidup di surabaya bagi pelajar seperti mereka.

Apa salahnya jika kita mencari info terlebih dahulu terkait hal tersebut, dengan begitu kita bisa mengira ngirakan pengeluaran yang harus kita keluarkan dengan semestinya.

Ok mari kita bahas menurut pengalaman admin pribadi.

4 Faktor Penentu Biaya Hidup Mahasiswa Di Surabaya


Terkait masalah biaya hidup mahasiswa, ada beberapa landasan yang perlu kita perhatikan, berikut diantaranya.


  1. Biaya Makan
  2. Biaya Tempat Tinggal (Kos)
  3. Biaya Sarana Belajar
  4. Biaya Transportasi

Menurut kami pribadi, hanya ke 4 faktor itulah yang mempengaruhi biaya hidup mahasiswa dari luar (terlepas dari biaya lainnya seperti paket data seluler, ngopi, jalan jalan), jadi mari kita bahas satu persatu.

1. Biaya Makan Di Surabaya


Di Kota surabaya sendiri banyak sekali kita temukan berbagai macam kuliner, namun sebagai seorang mahasiswa perantauan kita seharusnya "wani soro" dalam artian berani susah, jadi abaikan pikiran untuk mencoba kuliner surabaya satu persatu.

Berdasarkan pengalaman pribadi, rata rata biaya makanan yang dapat kita temukan di warteg warteg adalah sebesar Rp 15000, dengan lauk seperti tahu tempe dan telor plus es teh.

Berbeda lagi jika kita makan di daerah kawasan kampus, kita bahkan bisa makan se porsi piring (telur atau ayam) dengan harga Rp 10000 plus esteh.

Itulah mengapa sangat disarankan bagi mahasiswa dari luar kota surabaya untuk mencari tempat tinggal kawasan kampus, karena biaya makan dikawasan tersebut terbilang cukup murah sekali.

Lantas bagaimana dengan mahasiswa yang memasak sendiri ?.

Jika kita asumsikan sehari makan 3 kali dengan biaya makan sebesar Rp 15000 atau Rp 10000 selama sebulan, maka pengeluaran untum biaya makan saja sebesar Rp 300000 dan Rp 450000.

Bagaimanapun juga, semua orang sudah tau, bahwa memasak sendiri jauh lebih murah dibandingkan dengan beli makan diluar.

2. Biaya Tempat Tinggal (Ngekos)


Selain tinggal dirumah sanak saudara, alternatif yang harus dilakukan oleh mahasiswa luar adalah bertempat tinggal di kos kosan.

Biaya kos kosan dikota surabayapun beragam harganya, namun yang kami bicarakan disini adalah biaya kos yang berada didaerah kawasan kampus.

Biasanya ibu kos mematok harga sebesar Rp 500000  sebulan untuk satu kamar yang dapat diisi oleh 2 mahasiswa ataupun lebih, dengan fasilitas listrik, air sudah ditanggung oleh ibu kos.

Ada juga yang mematok harga sebesar 400000 sebulan dengan fasilitas Ac didalamnya.

Selain tinggal di kos kosan, ada satu alternatif lagi yang munkin bisa sobat pikirkan, yakni dengan cara mondok di pondok pesantren yang berada didaerah kawasan kampus.

Ini adalah pilihan yang menurut kami sangat direkomendasikan bagi mahasiswi atau dari golongan pelajar wanita, jika mengingat pergaulan yang semakin bebas saja.

3. Biaya Transportasi


Yang kami bicarakan disini adalah biaya Transportasi berupa angkutan umum ataupun bus kota surabaya.

Rata rata, angkutan umum yang berada disurabaya mematok harga sebesar Rp 5000, sedangkan bus kota mematok harga sebesar Rp 6000.

Namun perlu diketahui, bahwa seringkali kami menemukan mahasiswa yang menggunakan ojek online dibandingkan angkutan umum surabaya, munkin saja karena biayanya yang relatif lebih murah.

4. Biaya Sarana Belajar


Sarana belajar yang dimaksud disini adalah seperti buku dan lain sebagainya.

Di kota surabaya sendiri, mahasiswa luar tak usah bingung soal biaya buku yang sangat mahal sekali, karena di kota pahlawan ini kita bisa menemukan tempat penjualan buku buku yang tidak terpakai oleh pemilik sebelumnya.

Jadi tentunya, harganya jauh lebih murah dibandingkan dengan harga asalnya, dimanakah tempat itu berada ?.

Yang paling populer menurut kami adalah berada dikawasan jl semarang, untuk lebih jelasnya silahkan cek sendiri di google.

Ditempat itu, bisa kalian temukan beragam macam buku dengan harga harga yang sangat murah sekali.

Selain itu, ada juga beberapa event buku yang munkin bisa sobat temui di kota surabaya, seperti cuci gudang buka yang pernah dibuat oleh gramedia expo, jadi sobat tak perlu khawatir dengan biaya buku lagi.

Dan sebagai penutup, munkin ada beberapa sobat disini yang tertarik untuk masuk ke universitas nahdlatul ulama surabaya (unusa), disini kami sedikit berbagi info mengenai daftar biaya perkuliahannya, berikut ini daftarnya.



Nah, munkin itulah yang bisa dapat kami sampaikan tentang biaya hidup bagi mahasiswa di kota surabaya, jika ada yang belum dipahami ataupun ada pertanyaan yang mengganjal, silahkan sobat untuk berkomentar dibawah ini.

0 Response to "Biaya Hidup Mahasiswa Di Kota Surabaya 2018 2019"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel